15 Desember 2019

User Rating: 0 / 5

Star InactiveStar InactiveStar InactiveStar InactiveStar Inactive
 

PUISI NATAL

Bukan karena kita taat
KRISTUS menyelamatkan kita
Bukan karena kita meninggalkan hal-hal buruk
KRISTUS berbelas kasih kepada kita

KRISTUS lahir,
KRISTUS hidup sama seperti kita
KRISTUS mati di kayu salib
Karena KRISTUS begitu taat kepada ALLAH BAPA

Ketaatan KRISTUS pada ALLAH
Melayakkan kita datang kepada-NYA
Kita didamaikan oleh-NYA
Kita diterima ALLAH hanya karena DIA

Bersyukur,
KRISTUS lahir di dunia ini sebagai JURU SELAMAT kita
Bersyukur,
Begitu besar Kasih ALLAH kepada kita
Bersyukur,
KRISTUS taat kepada ALLAH BAPA

Melalui kelahiran KRISTUS, kematian dan kebangkitan-NYA,
Marilah kita terus taat melakukan kehendak-NYA

Ary dan Ester Handoko